Tips Cara Menghilangkan Jamur Pada Kaki Burung Kenari
Rabu, 20 Juni 2018
Edit
hobiku23.blogspot.com - Halo sobat hobiku23, kali ini kami akan membahas bagaiman cara menghilangkan jamur pada kaki burung kenari. Salah satu permasalahan dari merawat burung kenari bukanlah susah menjadi gacor, melainkan satu penyakit atau lebih tepatnya jamur yang sering kali menyerang kaki burung kenari tersebut. Hal ini mungkin saja bukan masalah besar bagi sebagian orang yang sudah lama mengenal atau penghobi burung kenari. Namun ini menjadi masalah serius terutama bagi pencinta burung kenari yang bisa dibilang pemula. Paktor perawatan harian yang kurang maksimal adalah faktor terbesar yang menyebabkan jamur menyerang kaki burung kenari.
A. Penyebab Jamur Pada Kaki Kenari
Perlu sobat ketahui, burung kenari yang kita pelihara pastinya mengeluarkan kotoran. Biasanya terdapat kotoran yang menempel pada tangkringan didalam sangkar, selain itu pada alas sangkar pun bertebaran kotorannya yang tak menutup kemungkinan terinjak oleh kaki burung kenari seperti kotoran yang menempel pada tangkringannya.
Kondisi sangkar yang kotor, dan juga tangkringan yang banyak terdapat kotorannya adalah pemicu hadirnya jamur yang menyerang kaki burung kenari kesayangan kita. Keadaan sangkar atau tangkringan yang basah juga lembab lebih memperburuk keadaan dan memperbesar peluang jamur menyerang.Jika keadaan tersebut berlangsung lama, selain bahaya kotoran burung untuk kesehatan, bahaya jamur pun kini mengancam kaki burung untuk bertengger. Bukan hanya untuk burung bakalan dan burung rumahan, hal ini juga berlaku untuk burung lapangan yang bahkan sering menjuarai lomba. Namun bedanya, perawatan mereka lebih serius terutama dalam memperhatikan kebersihan sangkar dan kesehatan burung sehingga peluang jamur untuk menyerang kaki kenari sangat kecil bahkan hampir tidak ada.
Lalu bagaiman jika burung kenari yang kita rawat sudah terlanjur kakinya berjamur. Tidak usah cemas, simak terus artikel kami ini karena sudah kami utarakan beberapa tips dari sobat kenarimania untuk mengatasinya dan mencegahnya datang kembali.
B. Tips Cara Menghilangkan Jamur Pada Kaki Burung Kenari
Selain burung yang terlihat tidak nyaman, kita sebagai pemiliknya pun merasa kasihan melihat kondisi seperti itu. Untuk itu kita harus segera melakukan tindakan untuk menyembuhkan atau menghilangkannya.
Langkah pencegahan ini ditunjukan untuk burung kenari yang belum terserang jamur atau yang sudah pulih dan terbebas dari jamur. Berikut ulasannya :
A. Penyebab Jamur Pada Kaki Kenari
Perlu sobat ketahui, burung kenari yang kita pelihara pastinya mengeluarkan kotoran. Biasanya terdapat kotoran yang menempel pada tangkringan didalam sangkar, selain itu pada alas sangkar pun bertebaran kotorannya yang tak menutup kemungkinan terinjak oleh kaki burung kenari seperti kotoran yang menempel pada tangkringannya.
BACA JUGA LAINNYA :
1. Tips Mengobati dan Merawat Burung Yang Sakit
2. Menjaga Mental Burung Cendet
3. Perawatan Dan Pengobatan Burung Lovebrid Nyilet
1. Tips Mengobati dan Merawat Burung Yang Sakit
2. Menjaga Mental Burung Cendet
3. Perawatan Dan Pengobatan Burung Lovebrid Nyilet
Kondisi sangkar yang kotor, dan juga tangkringan yang banyak terdapat kotorannya adalah pemicu hadirnya jamur yang menyerang kaki burung kenari kesayangan kita. Keadaan sangkar atau tangkringan yang basah juga lembab lebih memperburuk keadaan dan memperbesar peluang jamur menyerang.Jika keadaan tersebut berlangsung lama, selain bahaya kotoran burung untuk kesehatan, bahaya jamur pun kini mengancam kaki burung untuk bertengger. Bukan hanya untuk burung bakalan dan burung rumahan, hal ini juga berlaku untuk burung lapangan yang bahkan sering menjuarai lomba. Namun bedanya, perawatan mereka lebih serius terutama dalam memperhatikan kebersihan sangkar dan kesehatan burung sehingga peluang jamur untuk menyerang kaki kenari sangat kecil bahkan hampir tidak ada.
Lalu bagaiman jika burung kenari yang kita rawat sudah terlanjur kakinya berjamur. Tidak usah cemas, simak terus artikel kami ini karena sudah kami utarakan beberapa tips dari sobat kenarimania untuk mengatasinya dan mencegahnya datang kembali.
B. Tips Cara Menghilangkan Jamur Pada Kaki Burung Kenari
Selain burung yang terlihat tidak nyaman, kita sebagai pemiliknya pun merasa kasihan melihat kondisi seperti itu. Untuk itu kita harus segera melakukan tindakan untuk menyembuhkan atau menghilangkannya.
- Pertama tangkap burung kenari yang kakinya terserang jamur. Hati-hati dalam menangkapnya jangan sampai burung merasa tidak nyaman sampai bulunya berjatuhan atau pun merasa kesakitan.
- Bersihkan kaki burung kenari yang terdapat jamur dengan air hangat, bisa dengan cara di rendam.
- Keringkan dengan kain bersih atau cukup di angin-anginkan.
- Jika sudah kering, basuh atau oleskan minyak tanah dan biarkan kering lagi.
- Oleskan salep kulit pembasmi jamur dan biarkan sampai tak terlihat basah.
- Bersihkan sangkar dari kotoran sampai ke sudut-sudutnya. Jangan lupa pastikan tangkringannya pun dicuci bersih kemudian keringkan.
- Masukan kembali burung yang sudah diobati tadi,
- Sebaiknya burung tidak dimandikan dulu minimal sehari.
- Ulangi hal diatas 1 atau 2 hari kemudian sampai jamur pada kaki burung kenari benar-benar bersih.
Langkah pencegahan ini ditunjukan untuk burung kenari yang belum terserang jamur atau yang sudah pulih dan terbebas dari jamur. Berikut ulasannya :
- Pastikan sangkar dan tangkringan selalu dalam keadaan bersih dan terbebas dari kotoran yang menempel.
- Usahakan sangkar terutama tangkringan tidak dalam keadaan lembab atau basah selagi burung tidak dijemur.
- Ganti pakan dan air minumnya setiap pagi dan sore hari serta buat cepuknya selalu bersih.
- Selalu menjaga kesehatan burung agar tetap fit, berikan multivitamin untuk membantunya.
- Kerodong burung harus di cuci berkala agar tidak ada virus yang bersarang.